SOLOPOS.COM - Kaesang Pangarep menyaksikan laga Persis Solo vs Persiba Balikpapan di babak delapan besar Liga 2 2021 pada Rabu (22/12/2021). (Solopos/Ichsan Kholif Rahman)

Solopos.com, SEMARANG — Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mulai memperhitungkan kemungkinan untuk mendorong Ketua Umum Kaesang Pangarep maju dalam Pilgub Jateng 2024. Hal ini menyusul hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang menyatakan elektabilitas putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tertinggi di antara kandidat lain pada Pilgub Jateng 2024.

Wakil Sekjen DPP PSI, Yuli Zuardi Rais, mengatakan dalam waktu dekat pihaknya melalui Desk Pilkada akan membaca peta politik dan semua kemungkinan yang ada. Meski demikian, semua keputusan akan tetap berada di tangan Kaesang apakah memutuskan maju dalam Pilkada Jateng atau Pilkada DKI Jakarta.

Promosi Penyaluran KUR BRI hingga Akhir April 2024 Capai Rp59,96 Triliun

“Sebagai kader tentu kami memberikan keleluasaan kepada Mas Kaesang Pangarep untuk mempertimbangkan lebih lanjut potensi politik PSI ke depan,” kata Yuli saat dihubungi Solopos.com, Senin (1/7/2024) malam.

Kendati demikian, Yuli memastikan jika pada bulan Agustus nanti akan ada kejutan dari Kaesang maupun PSI. Apakah putra bungsu Jokowi itu akan memilih maju dalam kontestasi Pilgub Jateng atau Pilkada Jakarta.

“Intinya, kami tunggu saja. Seperti janji Mas Ketum di beberapa kesempatan, PSI akan memberi kejutan di bulan Agustus 2024,” ujarnya.

Sementara itu, disinggung faktor yang melatarbelakangi tingginya elektabilitas Kaesang di Pilgub Jateng, Yuli menilai hal itu sebagai keinginan masyarakat yang menginginkan sosok pemimpin yang segar dan muda.

“Ini menunjukkan bahwa generasi muda memiliki daya Tarik dan potensi besar untuk memimpin,” imbuhnya.

Yuli menilai Jaateng merupakan salah satu barometer politik di Indonesia. Maka dari itu, tingginya elektabilitas Kaesang Pangarep dalam survei dinilai sebagai keinginan rakyat untuk melihat pemimpin baru yang dapat memperbaiki keadaan dan membawa Jateng ke arah yang lebih baik.

“Ini menandakan bahwa masyarakat menginginkan penyegaran dalam kepemimpinan politik demi masa depan yang lebih cerah,” imbuhnya.

Diberitakan sebelumnya, Kaesang Pangarep menjadi tokoh yang memiliki elektabilitas dan popularitas tertinggi dibandingkan kandidat lain pada Pilgub Jateng 2024 dalam survei yang dirilis LSI, Minggu (30/6/2024).

Pengamat politik yang juga Direktur Eksekutif Indo Barometer, Muhammad Qodari, menilai hasil survei itu menjadi bukti besarnya pengaruh Presiden Jokowi pada Pilgub Jateng. Oleh karenanya, ia pun menilai Kaesang sudah seharusnya mulai mempertimbangkan maju dalam Pilgub Jateng dibandingkan Pilkada DKI Jakarta.

“KP [Kaesang Pangarep] punya peluang di [Pilgub] Jateng. Peta pertarungan di [Pilkada] Jakarta lebih berat, ada Anies Baswedan yang sekelas capres dan petahana. Kalau di Jakarta, KP diibaratkan masuk ke kolam hiu. Sementara di Jateng, KP yang jadi hiu-nya,” ujar Qodari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya