SOLOPOS.COM - Ilustrasi kartu keluarga. (Solopos.com-Rohmah Ermawati)

Solopos.com, SEMARANG – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Jawa Tengah (Jateng), buka suara terkait temuan dugaan kartu keluarga (KK) palsu di pendaftaran penerimaan peserta didik baru (PPDB) jenjang SMA/SMK di Kabupaten Pati.

Pihaknya menegaskan, pembuktian dugaan tersebut bakal dilakukan saat daftar ulang atau pada 3-12 Juli 2024.

Promosi Tegaskan Komitmen pada Ekonomi Hijau, BRI Tawarkan KPR Green Financing

Kepala Disdikbud Jateng, Uswatun Hasanah, mengatakan semua aduan atau segala temuan dugaan bakal dilakukan pembuktian saat masa daftar ulang.

Segala pembuktian tersebut juga menyangkut temuan piagam diduga palsu di Kota Semarang dan KK diduga palsu di Pati.

“Berkas-berkas diduga palsu, aduan, kita klasifikasikan berdasarkan klaster, pembuktian pada saat daftar ulang. [Total ada berapa temuan dugaan dan aduan?] Saat ini aduan belum dikumpelkan semua, masih proses,” kata Uswatun kepada Solopos.com, Sabtu (29/6/2024).

Sementara itu, Kepala Cabang Dinas (Cabdin) Pendidikan Wilayah III Provinsi Jateng, Deyas Yani Rahmawan, mebenarkan bila ada temuan KK terbukti tidak valid dan palsu di salah satu SMA Negeri di Pati. Pihaknya pun telah mengambil langkah tindaklanjut.

“Kita panggil dan lakukan klarifikasi sekaligus pengenaan sanksi. Ada 18 [KK palsu],” kata Deyas.

Ketika ditanya siapa yang dipanggil, Deyas menyampaikan ada kepala sekolah (kepsek), ketua panitia, dan verifikator. Sementara untuk calon peserta didik (CPD) sendiri nanti sekolahan yang menindaklanjuti.

Sedangkan untuk sanksi, bakal merujuk sesuai petunjuk teknis (Juknis) PPDB atau yang dimaksud tertera dalam Keputusan Kepala dinas Pendidikan dan kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Nomor 420/04794. Aturan tersebut tentang petunjuk teknis penyelenggaraan PPDB SMA dan SMK negeri di jateng TA 2024/2025.

”Sanksi jelas di juknis. Pembatalan/diskualifikasi jika hasil klarifikasi ulang antara sekolah dengan CPD,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya